skinkeren.com

KEMUDAHAN MENGOPERASIKAN CANVA : 6 Kelebihan dan Kekurangannya


Hello mooie vechter…Adakah disini yang kesulitan buat desain gambar, media presentasi, edit video, dan sebagainya? Dunia sekarang semakin canggih, dengan adanya canva semua keresahanmu di atas bisa teratasi.

Teknologi yang semakin berkembang ini, mempermudah kita dalam menyelesaikan pekerjaan. Dulu saat membuat media presentasi, program yang digunakan power point dengan desain dan template seadanya. Ketika ingin tampilan terlihat cantik, harus mendowload gambar terlebih dahulu. background, sera menyusun satu per satu. Namun dengan adanya canva, semakin dimudahkan dengan banyaknya fitur yang dapat kita pilih untuk memperindah karya kita.

SEPUTAR CANVA


informasi sejarah dan pemilik canva


Canva adalah platform desain grafis berbasis web yang populer dan user-friendly yang memungkinkan pengguna, terutama yang tidak memiliki latar belakang desain grafis yang kuat, untuk membuat berbagai jenis karya desain dengan mudah dan cepat. Berkat platform ini, pengguna dapat membuat grafik, poster, presentasi, infografis, konten media sosial, kartu nama, dan banyak lagi tanpa perlu menguasai perangkat lunak desain yang rumit.

Perusahaan bernama Canva didirikan di Sidney, Australia pada tahun 2012 oleh Melanie Perkins, Cliff Obrecht, dan Cameron Adams. Canva telah berkembang pesat dan menjadi salah satu perangkat desain online terkemuka di dunia. Kini telah memiliki kantor cabang di berbagai Negara seperti Manila, Filipina dan Beijing, Tiongkok.

Neng Ai baru mengenal platform ini sekitar 2 tahun ini. Sejauh ini sangat membantu pekerjaan yang membutuhkan desain-desain khusus seperti pembuatan kartu nama, logo, merk produk, mengedit video, dan sebagainya. Meskipun belum menggunakan yang Canva Pro, menurut neng Ai pakai yang free sudah cukup membantu. Namun jika ada dana berlebih, tidak ada salahnya memakai yang edisi Canva Pro dengan fitur-fitur yang lebih lengkap lagi.

CARA PENGOPERASIAN CANVA


Berikut adalah panduan langkah demi langkah tentang cara mengoperasikan Canva versi free (gratis):

langkah-langkah mengoperasikan canva di komputer


Langkah 1: Masuk atau Buat Akun

  • Buka google chrome/opera/mozilla,dll dan kunjungi situs web Canva di www.canva.com.
  • Jika Anda sudah memiliki akun Canva, masuk dengan email dan kata sandi Anda. Jika belum, Anda dapat membuat akun secara gratis dengan mengklik tombol "Daftar" dan mengisi informasi yang diperlukan. Biasanya daftarnya pakai alamat email.

Langkah 2: Pilih Jenis Proyek

Setelah masuk, kita akan diarahkan ke dasbor Canva. Di sini, kita akan melihat berbagai jenis proyek yang dapat dibuat. Pilih jenis proyek yang sesuai dengan kebutuhan kita. Misalnya, presentasi, wallpaper, video, logo, infografis, dokumen, dll.

Langkah 3: Pilih Template atau Mulai dari Awal

Setelah memilih jenis proyek, Canva akan menampilkan berbagai template yang dapat digunakan sebagai dasar. Template yang dipilih dapat disesuaikan dengan gaya dan tujuan desain kita. Jika ingin memulai dari nol/awal bisa dengan mengklik "Mulai dari Awal."

Langkah 4: Desain dan Kustomisasi

Setelah memilih template atau membuat halaman kosong jika mulai dari awal, selanjutnya dapat mulai mengedit dan menyesuaikan desain dengan tombol-tombol yang berada di sisi kiri. Tombol tersebut diantaranya:

Tambahkan Teks

Klik tombol "Teks" di panel alat di sebelah kiri dan tambahkan teks ke desain . Dalam menu teks ada pilihan lain yaitu Heading, subheading, dsb. Kita dapat mengklik teks untuk mengubah jenis huruf, ukuran, warna, dan penataan teks.

Tambahkan Elemen Grafis

Tekan fitur "Elemen" untuk menambahkan gambar, ikon, bentuk, garis, dan elemen grafis lainnya ke desain. Kita dapat mencari elemen yang dibutuhkan berdasarkan kata kunci. Misal : bunga, daun, perempuan berhijab, dokter, dll. Sangat banyak pilihan yang bisa digunakan, tinggal kita ketik kata kunci elemen yang diinginkan saja.

Ubah Warna dan Gaya

Kita dapat mengklik elemen individual dalam desain dan mengubah warna mereka. Misalnya kita sudah memilih elemen, biasanya tersedia untuk diganti warnanya tapi tidak semua elemen bisa. Canva juga memiliki palet warna yang dapat digunakan.

Tambahkan Gambar

Klik "Gambar" di panel alat untuk membuat gambar sendiri atau menggunakan gambar dari koleksi Canva. Di menu gambar akan muncul pilihan pensil, spidol dan penghapus. Bisa dipilih sesukanya jika ingin menggambar sendiri. Kalau neng Ai tidak jago gambar, jadi pilih unggah gambar aja.hehe

Unggahan

Pada fitur unggahan ini, kitab isa mengunggah foto, gambar, video, suara yang rencana akan disisipkan pada desain. Inilah cara pintas yang neng Ai biasa pakai, di menu unggahan kita upload gambar yang akan ditempel pada desain. Kalau neng Ai lebih suka upload semua gambar, suara dan video yang dibutuhkan dahulu, baru lanjut buat desainnya. Jadi kalau ingin nempel gambar ini-itu tinggal buka menu unggahan.

Langkah 5: Pratinjau dan Simpan

Setelah selesai mengedit desain, klik tombol "Pratinjau" di sudut kanan atas untuk melihat tampilan akhir desain kita.
Jika sudah puas dengan hasilnya, desain dapat diunduh dengan mengklik tombol "Unduh" di sudut kanan atas. Canva akan memberi opsi untuk mengunduh desain dalam format PNG, JPG, atau PDF, tergantung pada kebutuhan kita. Fyi, apabila elemen/template yang kita pakai tertulis “Pro” di pojok kanan bawah pada gambar, itu tidak bisa di download jika versi Canva free/gratis.

Kalau neng Ai buat mengatasi hal ini biasanya pakai cara ini:

Desain yang pro ditampilkan fullscreen terlebih dahulu, selanjutnya kita tekan keyboard tombol printscreen (PrtSc) atau screen capture langsung jika pakai ponsel. Kalau pakai computer, setelah PrtSc ditekan, lanjut buka program Paint lalu paste (Ctrl+V). Setelah itu baru kita save as ke dalam format JPG, PNG atau PDF sesuai kebutuhan saja. Sebelum disimpan, boleh mau diedit dulu missal mau dicrop bagian pinggir, resize, dll. Disesuaikan selera mooie vechter saja.

Langkah 6: Simpan Proyek

Pastikan juga untuk menyimpan proyek kita di Canva dengan mengklik tombol "Simpan" di sudut kanan atas. Mungkin suatu saat ingin mengakses proyek tersebut lagi, atau ingin mengeditnya bisa dengan mudah kita cari di menu “Proyek”. Namun biasanya kalau tersambung internet dan kondisinya log in canva, secara otomatis proyek kita akan tersimpan. Sepengalaman neng Ai sih ini.

INFOGRAFIS

Nah, kalau sudah fasih step-step di atas langsung berlanjut membuat infografis. Apaan itu? Neng Ai, juga baru dapat materinya kemarin jadi ya bisa jelasin nggak banyak. Informasi lebih banyak bisa googling aja.hehe
Infografis singkatnya adalah teknik penyajian informasi secara visual/grafik supaya pembaca lebih memahami isi bacaan yang panjangnya bukan main. Kalau pemahaman neng Ai sih, kayak butir-butir inti dari informasi yang dibahas.

Kenapa ini dibutuhkan dalam blogging?
Supaya tampilan tulisanya lebih cantik dan menarik, jadi pembaca nggak bosen baca teks saja. Infografis ini termasuk penting dalam sebuah tulisan karena bisa mempengaruhi minat/ketertarikan pembaca untuk tetap bertahan menyelesaikan bacaan.

Tips supaya infografis menarik dan enak dibaca, seperti pemilihan font, element, gambar dan warna pastikan ramah di mata. Maksudnya, dilihat itu nyaman dan dibaca itu jelas. Serta pastikan infografis yang dibuat selaras dengan tulisan ya mooie vechter. Jangan sampai jomplang misalnya bahas skincare brightening, tapi infografis yang dibuat berkaitan dengan jerawat. Kan nggak nyambung tuh ya..

Jujurly, neng Ai juga baru belajar jadi ya begitulah hasil infografis neng buat. Hasilnya bisa dilihat di tulisan ini. Ternyata proses pembuatannya memakan waktu cukup lama meskipun template sudah pakai yang ada di Canva. Harus banyak berlatih lagi, supaya lebih lihai dan hasilnya lebih menarik.

KELEBIHAN DAN KEKURANGAN CANVA


Setiap program pasti memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing, begitupula dengan Canva. Berikut uraiannya:

6 kelebihan menggunakan canva


Kelebihan


Berbagai kelebihan yang dapat kita rasakan selama penggunaan Canva tersebut, diantaranya:

Kemudahan Penggunaan

Platform ini dirancang dengan antarmuka yang intuitif, sehingga bahkan pemula yang tidak memiliki pengalaman desain grafis sebelumnya dapat dengan mudah membuat desain menarik. Singkatnya platform ini lebih friendly dan mudah dioperasikan, karena menu-menunya yang tersusun jelas.

Template yang Beragam

Tersedianya template yang beragam dapat digunakan sebagai titik awal untuk proyek desain tanpa harus mendesain template dari awal. Ini mencakup template untuk media sosial, poster, kartu nama, presentasi, dan banyak lagi. Template ini memudahkan kita dalam memulai proyek dan memberikan inspirasi desain.

Bibliotek Visual yang Luas

Canva memiliki koleksi besar gambar, ilustrasi, ikon, dan elemen grafis lainnya yang dapat digunakan dalam desain mooie vechter. Hal ini dapat menghemat waktu dan usaha dalam pengerjaan proyek tanpa harus mengunduh gambar dari sumber eksternal.
Alat Penyuntingan yang Kuat

Meskipun sederhana, Canva menyediakan sejumlah alat penyuntingan yang kuat. Kita dapat mengganti warna, mengubah ukuran, memotong, memutar, dan menambahkan efek kepada elemen-elemen desain yang dibuat.


Kemudahan Kolaborasi

Kita dapat mengundang rekan tim atau teman untuk berkolaborasi dalam proyek desain yang sama di Canva. Ini memudahkan kerja sama dalam pembuatan desain, terutama dalam konteks bisnis. Gimana caranya? Pada pojok kanan atas ada tanda panah ke atas (share/bagikan) di menu yang sama saat download proyek, kita klik lalu pilih undang, lanjut masukkan email yang ingin diundang. Email yang dimasukkan tadi dapat melihat dan mengoperasikan proyek yang sedang dikerjakan.

Versi Gratis yang Kuat

Meskipun gratisan, Canva menawarkan versi gratis yang berfungsi dengan baik dan memiliki banyak fitur yang berguna. Ini membuatnya sangat ramah bagi pengguna dengan anggaran terbatas.

Integrasi dengan Platform Lain

Canva memiliki integrasi dengan berbagai platform lain, seperti Dropbox, Instagram, dan Mailchimp. Dengan ini kita dapat mengimpor dan mengekspor desain dengan mudah.


6 kekurangan menggunakan canva


Kekurangan


Setiap program pasti memiliki kekurangan, karena tidak ada yang sempurna di dunia ini. Berikut sedikit kekurangan dari Canva, diantaranya:

Keterbatasan pada Versi Gratis

Meskipun versi gratis Canva cukup kuat, ada sejumlah fitur yang hanya tersedia dalam versi berbayar/Pro. Misalnya, akses ke beberapa elemen premium dan kemampuan untuk membuat merek khusus.

Kustomisasi Terbatas pada Template Gratis

Template-template gratis dalam Canva sering kali memiliki batasan dalam hal kustomisasi. Kita mungkin tidak dapat sepenuhnya mengubah tata letak atau menghapus watermark Canva jika menggunakan versi gratis.


Kualitas Gambar Terbatas

Beberapa gambar dan elemen grafis dalam Canva mungkin memiliki kualitas yang lebih rendah dibandingkan dengan yang dapat kita temukan di situs-situs berbayar atau memiliki lisensi khusus.


Ketergantungan pada Koneksi Internet

Canva adalah platform berbasis web, jadi memerlukan koneksi internet yang stabil untuk menggunakannya. Ini bisa menjadi kendala jika bekerja di tempat yang memiliki koneksi yang tidak stabil.

Kompleksitas Proyek Terbatas

Canva lebih cocok untuk proyek-proyek desain yang relatif sederhana. Jika kita memerlukan fitur-fitur lanjutan atau bekerja pada proyek yang sangat kompleks, mungkin membutuhkan perangkat lunak desain grafis yang lebih canggih.


Kekurangan Kontrol Penuh

Canva mungkin membatasi kontrol penuh atas elemen-elemen desain. Kita mungkin menemui batasan dalam hal fleksibilitas desain yang inginkan.



Meskipun Canva memiliki beberapa kekurangan, namun tidak terlalu menghambat dalam membuat desain sesuai kebutuhan kita asalkan tersambung internet, penyelesaian proyek/desain tidak akan terhambat. Pemakaian versi gratis untuk pemula sudah cukup bagus untuk digunakan, apabila jam terbang sudah tinggi dan membutuhkan elemen atau grafis di versi pro, kita bisa beralih ke versi berbayar untuk memaksimalkan. Kalau neng Ai, sudah cukup terbantu dengan adanya platform ini meskipun masih pakai yang gratisan. Bagaimana mooie vechter, sudah mencoba keseruan program Canva?







1 comment

Thank you atas kunjungannya. Silakan jika ingin menulis komentar dan ide-ide tulisan berikutnya.
Pastikan rutin berkunjung ya, serutin merawat kulit kita...
  1. Kebergantungan sama inet itu memang yang rada problem di saya. Ngelatih sabaarrr

    ReplyDelete
Gandjel Rel